Cheesecake berukuran mungil, tapi rasanya besar. Seperti makan cheesecake besar tapi tanpa repot memotongnya. Hap! *masuk mulut*

Black & White Cups

Bahan:

50 gr Blue Band Master Gold Margarine
15 keping Biscuit Oreo ( haluskan )
75 gr Gula halus
50 gr Telur utuh ( 1 butir )
2 gr Vanila essence
70 ml Susu kental manis
50 gr White chocolate compound
300 gr Cream cheese
10 gr Maizena
Cherry merah untuk hiasan

Cara Membuat:

  1. Haluskan biskuit oreo, tambahkan margarine cair, aduk rata.
  2. Kocok cream cheese, masukkan gula halus, telur, vanila essence, coklat putih (cair) dan susu kental manis.
  3. Masukkan maizena, aduk rata.
  4. Masukkan 1 sdm adonan biskuit kedalam cetakan muffin yang telah dialasi cup kertas.
  5. Masukkan adonan cream cheese diatasnya, ratakan, panggang  pada suhu 175 derajat C selama ± 17 menit, kemudian dinginkan.
  6. Taruh beberapa cherry diatasnya, hias dengan coklat putih.

 

Dapatkan lebih banyak inspirasi resep di www.UFS.com

 

 

Comments are closed.