Tak ketinggalan para pelaku bisnis kue kering rumahan ikut semangat meraih berkah di Ramadhan kemarin dengan varian-varian kue kering yang beraneka ragam. Kursus Kue NCC ikut mempersiapkan mereka dengan mengadakan kursus Fancy Cookies yaitu kue kering.
Menggunakan beragam cookie cutter, resep vanilla dan Chocolate cookies dibuat. Setelah adonan jadi, digilas agak tebal untuk kukis hias ukuran besar dan lebih tipis untuk kukis hias ukuran kecil. Ada bentuk kupu-kupu, bentuk hati dan masih banyak lagi bentuk lainnya yang dibuat. Selesai dicetak kue kering kemudian dipanggang selama kurang lebih 20 menit. Setelah matang dan dibiarkan dingin, kue kering bentukan ini siap dihias. Lho, pakai apa menghiasnya? Ini lho, pakai Royal Icing.
Royal icing adalah adonan gula dan putih telur yang dikocok hingga menjadi krim. Bila digunakan 500gram gula halus, cukup disiapkan 70 hingga 100grm putih telur. Kocok kedua bahan ini hingga menjadi krim. Lalu tambahkan air jeruk lemon. Sehinggga kemudian didapat adonan gula yang siap diwarnai. Dalam menghias kukis sebenarnya diperlukan dua konsentrasi adonan royal icing. Yaitu royal icing yang kental untuk membuat garis luar atau outline, dan royal icing yang encer untuk membuat dasar warna kukisnya.
Kue kering siap dihias bila sudah dingin dan kokoh. Penggunaan Blue band Master Gold Margarine sebagai salah satu bahan baku pembuatan kukisnya adalah pilihan yang paling tepat. Margarine ini membuat kukis yang dihasilkan bertekstur kokoh, rasa enak dan aroma harum mentega asli.
Selesai dihias, kukis kemudian dipanggang kembali selama 5 s.d 10 menit sekedar mengeringkan royal icingnya. Sesaat kemudian tampillah Fancy Cookies cantik hasil karya para peserta kursus.(fb)
Kursus NCC didukung penuh oleh Blue Band Master www.ufs.com