Butter cookies klasik ini mendadak cantik jelita setelah diberi sentuhan icing warna-warni. Gak cuma cantik, rasanya pun sungguh ngangeni. Kukis yang buttery, tidak terlalu manis, sungguh pas dengan icing manisnya. Eeeh, biar kata resep lama, kukis ini masih jadi rebutan setelah selesai dibikin, dan sangat laku dijual ke semua kalangan. Yuk, kita bersenang-senang menghiasnya, lalu jualaaaan..

Kukis Hias

Bahan:

300 gr mentega
100 gr gula bubuk (tepung gula)
4 btr kuning telur
500 gr tepung terigu protein rendah
20 gr tepung maizena
1 sdt vanilla
Cetakan kukis (cookie cutter)

Cara membuat:

  1. Kocok mentega dan gula bubuk dikocok sampai lembut.
  2. Masukkan kuning telur satu persatu kocok lagi sampai tercampur rata.
  3. Masukkan terigu, maizena dan vanilla aduk rata sampai bisa dibentuk. Bila adonan masih lunak, tambahkan terigu 1-3 sdm.
  4. Giling adonan diatas meja, dengan ketebalan tertentu, misalnya 5mm. Cetak dengan cetakan kukis, pindahkan ke loyang.
  5. Oven dengan suhu 140C selama kurang lebih 30 menit atau sampai keemasan.
  6. Keluarkan, biarkan dingin dalam loyang.
  7. Hias bagian atas kukis dengan Royal Icing warna yang kita inginkan. Biarkan kering atau oven dengan suhu 100’C selama 15 menit. Angkat.

 

Royal Icing (RI)

Bahan:

100 ml putih telur
500 gr Gula bubuk (tepung gula)
1 sdt cuka masak atau air jeruk lemon
1-3 tetes essence

Cara membuat :

  1. Kocok putih telur dengan mixer sampai berbusa sedikit, masukan secara bertahap gula bubuk, masukan cuka/air jeruk lemon, kocok terus sampai mengental.
  2. Bagi adonan ke dalam 2 mangkok. Salah satu diberi warna merah tua, satu lagi biarkan putih.
  3. Ambil sedikit RI putih, beri warna ungu tua untuk tiang bendera. Aduk rata, masukan setiap warna kedalam plastic segitiga (piping bag) Gunting ujung piping bag, siap untuk menghias.

Tips:

Bila glazur atau royal icing terlalu kaku, cairkan dengan menambahkan air jeruk lemon sampai kekentalan yg diinginkan

Read More →

Ingat ya, tulisan yang benar adalah COKELAT, bukan COKLAT. Cokelat = chocolate, coklat = brown. Hayuukkkk, segera dieksekusi!

Tahukah anda? menguasai dua resep semprit saja sebetulnya anda telah menguasai banyak resep. Karena dari resep ini anda bisa modifikasi menjadi beragam rasa kue kering lain. Misalnya dicampur kacang mede, corn flake dan lain-lain. Cihuiiyyy, ceriakan lebaran dan semangat menambah varian jenis kue kering jualan kita dengan selera jadul yang tidak lekang oleh waktu.. *langsung menerawang inget masa kecil*

Semprit Cokelat

By Fatmah Bahalwan

Bahan:

300 gr margarin
350 gr tepung terigu protein rendah
50 gr cokelat bubuk
2 butir kuning telur
200 gr gula halus
1 sdt vanilla

Bahan tambahan:

Chocolate chips

Cara membuat:

  1. Kocok mentega dan gula bubuk sampai lembut.
  2. Masukkan kuning telur satu persatu, kocok lagi sampai tercampur rata.
  3. Masukkan terigu, coklat bubuk dan vanilla yg sudah diayak, aduk rata.
  4. Masukkan adonan kedalam plastik segitiga, cetak menggunakan spuit bintang nomor 4B. Beri hiasan chocolate chips ditengahnya.
  5. Panggang dengan suhu 140 derajat Celsius  selama kurang lebih 30 menit atau sampai matang dan renyah.
  6. Menghasilkan 2,5 toples ukuran 500gr.

Bravo semprit jadul *kalem*

 

Read More →

Tahukah anda? menguasai dua resep semprit saja sebetulnya anda telah menguasai banyak resep. Karena dari resep ini anda bisa modifikasi menjadi beragam rasa kue kering lain. Misalnya dicampur kacang mede, corn flake dan lain-lain. Cihuiiyyy, ceriakan lebaran dan semangat menambah varian jenis kue kering jualan kita dengan selera jadul yang tidak lekang oleh waktu.. *langsung menerawang inget masa kecil*

Semprit Jadoel alias Semprit Dahlia

By Fatmah Bahalwan

Bahan:

300 gr margarin
75 gr mentega
250gr gula halus
3 btr kuning telur
500gr tepung terigu
1 sdm tepung maizena
1 sdm susu bubuk
200 gr selai strawberry

Cara membuatnya:

  1. Kocok gula dan telur sampai pucat, tambahkan margarin dan mentega, kocok lagi sampai pucat. Matikan mikser. Masukkan terigu, maizena dan susu bubuk, aduk rata.
  2. Masukkan adonan kedalam plastik segitiga. Pasang spuit nomor 1B. Sempritkan pada loyang kue kering yg sudah dipoles mentega.
  3. Semprotkan sedikit selai dibagian tengah hingga menyerupai bunga.
  4. Panggang dalam oven suhu 160 derajat Celsius, selama kurang lebih 30 menit atau hingga matang dan renyah.

 

Read More →

Ingat, oven suhu rendah saja, jangan sampai gosong!

Ampyang Cokelat

by Fatmah Bahalwan

Bahan:

500 gr  Kacang Tanah, panggang atau sangrai, dinginkan
200 gr  Gula Halus
25  gr   Coklat Bubuk
1    btr  Telur
1    sdt  vanila

Cara membuat:

  1. Campur gula bubuk dan coklat bubuk, aduk rata. Tuang telur dan vanila, aduk rata.
  2. Masukkan kacang tanah, aduk rata hingga semua kacang terlumuri adonan coklat.
  3. Dengan menggunakan dua buah sendok teh, cetak kukis ke atas loyang. Panggang dalam oven hingga matang.

 

Read More →

Keju edam, kripik jagung dan peterseli! Ho-oh, diuwel bareng jadinya enak! Lah, jangan cuma manggut-manggut, bikiiiin.. 🙂

Parsley Corn Flake Kaastengel

by Fatmah Bahalwan

Bahan:

100 gr        corn flake, blender kasar
200 gr        mentega
2 btr           kuning telur
1 btr           putih telur
80 gr          keju edam, parut
1 sdm         peterseli, cincang
120 gr        tepung terigu
15 gr          susu bubuk full cream
½ sdt          baking powder
2 btr           kuning telur untuk polesan

Keju cheddar potong untuk hiasan

 Cara membuatnya:

  1.  Kocok mentega hingga pucat, masukkan telur, kocok sebentar. Tambahkan baking powder, kocok sebentar, masukkan keju edam, aduk rata. Tuang corn flake secara bertahap, aduk rata.
  2. Masukkan tepung terigu sedikit demi sedikit sambil diaduk rata. Tuang peterseli cincang, aduk rata.
  3. Bentuk adonan menjadi seperti jari, atau semprot berbentuk bulat. Olesi kuning telur, hias dengan keju potongan.
  4. Panggang dalam oven hingga matang lebih kurang 30 menit pada suhu 150 derajat Celsius.

 

Read More →

Kukis ini gak cuma seru buat lebaran, tapi juga cucok buat nyamikan sehari-hari. Enak, bikinnya mudah, bisa barengan si kecil. Aduk-aduk yuuk..

Cereal Chocolate Chips Cookies

by Fatmah Bahalwan

Bahan:

100 gr        sereal coklat, blender halus
50 gr          chocolate chips
300 gr        mentega
250 gr        gula halus
4 btr           kuning telur
350 gr        tepung terigu
30 gr          tepung maizena
40 gr          susu bubuk full cream
1 sdt           Baking powder

Cara membuat:

  1.  Campur tepung terigu, tepung maizena, susu bubuk, ayak, sisihkan.
  2. Kocok mentega dan gula hingga lembut, tambahkan telur, kocok sebentar, tambahkan baking powder, kocok lagi satu menit.
  3. Masukkan campuran terigu, aduk rata. Masukkan sereal coklat dan chocolate chips, aduk rata.
  4. Bentuk bulatan dan susun diatas loyang yang sudah dipoles mentega tipis, beri jarak satu dengan lainnya, tekan sedikit dengan garpu.
  5. Panggang dalam oven hingga matang, kurang lebih 30 menit dengan suhu 150 derajat Celsius.

 

Tips:

Coklat chips dapat juga ditata sebagai hiasan diatas cookies selain dicampur kedalam adonan.

 

 

Read More →

Kue kering yang satu ini sungguh bikin ketagihan! Teksturnya halus membelai lidah, citarasanya gurih, manis, mirip sagon dan bangket bergabung jadi satu dalam kedamaian, hihihi.. Jangan percaya sama saya, percayalah pada Tuhan.. eeh, maksudnya, jangan percaya sebelum bikin!

Kue Kering Selai Kacang

Fatmah Bahalwan

250 gr        tepung terigu
100 gr        gula halus
125 gr        selai kacang halus
100 ml        minyak goreng
1 sdm         susu bubuk full cream
½ sdt          garam
1 sdt           mentega

Bahan olesan:

3  kuning telur, kocok lepas dengan 1 sdt susu cair

Cara membuatnya:

  1. Dalam wadah, aduk rata gula halus, selai kacang, susu, minyak goreng, dan mentega hingga rata. Masukkan  tepung terigu secara bertahap sambil diaduk hingga rata.
  2. Bentuk adonan bulat-bulat, tata dalam loyang, panggang dalam oven bersuhu 140 derajat Celsius hingga setengah matang, angkat.
  3. Poles bagian atasnya dengan bahan olesan.  Panggang lagi hinga matang.

 

 

Read More →

Bosan dengan kukis klasik? Yang satu ini pasti jadi favorit baru! Aroma lemonnya asli dari kulit jeruk lemon yang diparut, wangiii dan renyah. Hati-hati toplesnya menghilang 🙂

Crispy Lemon Corn Flake

Fatmah Bahalwan

Bahan:

275 gr        corn flake, tumbuk kasar
200 gr        mentega
50 gr          shortening/mentega putih
100 gr        gula halus
150 gr        tepung terigu
1 sdm         susu bubuk full cream
2 btr           kuning telur
1 sdt           air jeruk lemon
1 sdt           Baking Powder
1 sdm         parutan kulit jeruk lemon

Cara membuatnya:

  1. Tempatkan corn flake dalam baskom, sisihkan.
  2. Kocok mentega, shortening dan gula halus hingga lembut. Masukkan telur, kocok lagi sebentar, tambahkan baking powder, kocok cepat satu menit. Tuang air jeruk lemon dan kulit jeruk lemon parut, aduk rata.
  3. Tuangi tepung terigu dan susu bubuk, aduk rata. Masukkan adonan dalam plastik segitiga (piping bag), gunting ujungnya selebar ½  cm. Semprotkan adonan ke atas corn flake, gulingkan, angkat dan tata dalam loyang yang sudah dipoles mentega tipis.
  4. Panggang dalam oven hingga matang lebih kurang 30 menit pada suhu 150 derajat Celsius.

 

 

Read More →

Begitu keluar dari oven, gigit sedikit, ada cokelat putih leleh di dalamnya. Yummm… Setelah dingin, cokelat putihnya akan kletus-kletus digigit. Bikin yuuk..

Snow Ball Coconut Cookies

By Fatmah Bahalwan

Bahan A:

150 g mentega
75 g margarine
150 g gula halus
½ sdt garam
½ sdt vanili

Bahan B:

3 butir kuning telur

Bahan C:

300 g tepung terigu protein rendah
1 sdt baking powder
50 gr oatmeal, blender halus
40 g susu bubuk fullcream
50 g keju cheddar parut, dinginkan dalam lemari es

Bahan D:

200 g coklat putih, potong dadu kecil
Kelapa kering
Gula donat untuk taburan

Cara membuat:

  1. Kocok bahan A hingga mengembang. Masukkan bahan B, kocok lagi sebentar. Matikan mikser. Masukkan bahan C kecuali keju sambil diayak, lalu masukkan keju, aduk rata dengan pastry blender atau sendok kayu.
  2. Ambil satu bulatan kecil adonan, tipiskan di tangan, lalu masukkan potongan coklat putih, bulatkan lagi, gulingkan pada kelapa kering. Susun di atas loyang. Panggang hingga matang, dinginkan.
  3. Taburi dengan gula halus, simpan dalam wadah rapat yang kering.

 

 

Read More →

Ingin sukses membuat cookies apapun? Ikuti jurus-jurus sakti mandraguna berikut ini, insya Allah terbebas dari kutukan mbah klewer.. *eehhh.. kok?*

Jurus Sukses Membuat Cookies

  1. Pastikan semua bahan dalam keadaan segar dan berada pada suhu ruang.
  2. Lebih baik lagi jika terigu disangrai terlebih dahulu lebih kurang 5 menit dengan api kecil. Tepung yang disangrai akan meminimalkan kelembaban tepung dan membantu kue menjadi lebih renyah.
  3. Ayak semua bahan kering, terutama gula bubuk (jika ada).
  4. Mengocok mentega/margarin tidak perlu terlalu lama, cukup sampai tercampur dan lembut saja. Jika dikocok terlalu lama dan sampai putih, kue kering akan melebar terlalu besar saat dipanggang.
  5. Mencampur terigu dengan adonan mentega hendaknya menggunakan sendok kayu atau pastry blender (pisau pastry), jangan menggunakan tangan. Panas dari tangan akan menyebabkan mentega meleleh terlalu cepat dan bersama terigu akan membentuk gluten, sehingga kue akan keras dan tidak renyah.
  6. Jika adonan terlalu lembut/lengket untuk dibentuk, masukkan dalam lemari es 10-15 menit sebelum dibentuk.
  7. Panggang kukis dengan suhu rendah, kurang lebih 120-140 derajat Celsius hingga matang keemasan. Suhu rendah akan menghasilkan kukis yang renyah dan warna yang cantik.
  8. Bila kue sudah berwarna keemasan dan kering tepinya, segera keluarkan dari oven karena proses pematangan masih akan berlangsung di luar oven. Kue mungkin masih agak lunak di tengahnya, tapi ketika dingin dia akan mengeras sendiri.

 

 

Read More →