Kapan hari itu lihat selebgram bikin Es Mambo jadi pengen bikin juga. Sore kemaren baru sempat eksekusi ambil waktu diantara tugas jaga cucu 😍. Menu sore Bubur Kacang Hijau biasa, dikentalkan dengan sedikit cairan tepung maizena. Tuang dicetakan Es Lolly, bekukan dalam freezer semalaman. Pagi ini panen deh…. 😍😍😍

Es Lolly Kacang Hijau

Bahan:

200 gr kacang hijau, cuci
1 ltr air
1 lbr daun pandan ikat
200gr gula jawa
1 sdm gula pasir
1 bks santan instan 65ml
1/2 sdt garam
2 sdm tepung maizena cairkan dg sedikit air

Cara membuatnya:

  1. Campur kacang hijau, air dan daun pandan. Masak hingga kacang hijau mekar. Buang kulit hijau yg mengapung.
  2. Masukkan gula jawa dan gula pasir. Aduk hingga larut. Beri garam dan santan. Aduk rata.
  3. Tuang cairan maizena. Aduk dan didihkan sekali lagi. Angkat. Dinginkan.
  4. Tuang pada cetakan Es Lolly. Bekukan dalam freezer semalaman.
Read More →

Bahagia adalah, pulang nemenin ananda bumil Alia belanja perlengkapan calon bayik, berasa hawa puanaaasss…. Sampai rumah suami sudah ngiming-ngimingi minuman nan segar ini. Terimakasiiihhhh paksu tercinta. Sore ini acara minum teh diganti dengan minum Iced Ginger Lychee segar penuh cinta, uhuks 😀

ICED GINGER LYCHEE

Bahan:

1 klg Buah lychee kaleng, saring sisihkan air syrupnya
Syrup jahe siap pakai
Es batu kulkas secukupnya

Cara membuatnya:

  1. Siapkan gelas saji. Beri 1 sdm syrup jahe.
  2. Tambahkan syrup lychee kurleb 50 ml, 3 buah lychee dan 7 cube es batu kulkas.
  3. Tuangi air minum hingga penuh. Sajikan.

Sluruuuppphhhh, segar dan hangat..

Jika tdk punya syrup jahe ya beli duluuu.. Atau bisa masak saja jahe geprek dan sereh geprek bersama gula dulu. Aaahhh tapi jadinya wedang jahe ya bukan es jahe… wis beli syrup dulu deh sana! Pppsssttt, si Bapak soale punya syrup oleh-oleh dari Jogja 😂😂 (Curaaaaaang :D… -ed.)

Read More →