Review Category : Dessert

Blueberry Cheesecake

Nikmati sepotong Blue Berry Cheese Cake dengan secangkir kopi karamel, dijamin anda akan merasakan sensasi relax yang luar biasa.

BLUEBERRY CHEESECAKE
Fatmah Bahalwan

Crust:
250gr biskuit coklat pekat
100 gr margarine, lelehkan

Cheesecake:
200gr gula pasir
4 btr telur
1 Kg creamcheese
250 gr sour cream

Topping:
250ml whipped cream
1 sdm gula halus (optional)
250 gr selai blueberry

Cara membuat:

  1. Siapkan loyang bongkar pasang diameter 24 cm, olesi mentega. Sisihkan. Bungkus bagian dasar luar loyang  dengan aluminum foil.
  2. Hancurkan biskuit hingga halus, lalu tuangi margarine leleh, aduk rata.
  3. Masukkan adonan biskuit pada loyang, ratakan dan tekan perlahan hingga padat, bekukan dalam freezer selama 10 menit.
  4. Kocok gula dan telur dengan mixer kecepatan tinggi hingga kental, masukkan cheese krim dan sour krim bergantian sambil dikocok terus.
  5. Tuangkan adonan ini kedalam loyang yg sudah beralas biskuit, lalu panggang dengan cara au bain marie selama 90 menit.
  6. Angkat, dinginkan di suhu kamar hingga dingin betul, teruskan dinginkan dalam kulkas selama minimal 3 jam.
  7. Sementara itu kocok krim kental dan gula halus hingga kental, sisihkan.
  8. Ratakan selai blue berry diatas cheesecake, hias dengan buah-buahan kaleng dan whipped krim pada sisi-sisinya, sajikan.
Read More →

Tiramisu

Fatmah Bahalwan

Bahan:
250 gr keju mascarpone
300 ml whipping cream
100 gr gula bubuk
½ sdt esens vanilli
4 btr kuning telur
50 gr gula kastor

Bahan lain:
2 sdm kopi instan, cairkan dengan
150 ml air hangat
1 sdm gula pasir
150 ml kahlua/rhum (optional)
20 bh lady finger atau sponge cake coklat 3 lembar ukuran 22x22x3cm

Garnish:
Whipped cream dan coklat bubuk secukupnya

Cara membuat:

  1. Kocok sebentar keju mascarpone untuk menghilangkan gumpalannya, sisihkan.
  2. Kocok whipping cream dan gula bubuk hingga kental dan kaku. Sisihkan dalam kulkas agar tidak meleleh.
  3. Kocok kuning telur, gula kastor, dan vanilli hingga kental, lalu lanjutkan mengocok di atas air mendidih (kocok tim) hingga telur hangat. Angkat, teruskan mengocok hingga telur kembali dingin. Matikan mikser.
  4. Keluarkan whipped cream dari dalam kulkas. Masukkan keju mascarphone yg sudah dikocok, aduk rata (atau kocok dengan mixer speed 1), tuangkan pula kocokan kuning telur, aduk hingga rata benar.
  5. Ditempat lain, campur gula, air kopi, dan rhum (bila pakai), aduk rata, sisihkan.

 Penyelesaian:

  1. Siapkan loyang bongkar pasang atau gelas saji. Susun lady finger (atau cake coklat sesuai selera) di bagian dasar hingga rata. Perciki dengan cairan kopi hingga lembab. Tuangkan adonan mascarphone, ratakan.
  2. Susun lagi lady finger seperti lapisan bawah, basahi dengan cairan kopi, tuangi lagi dengan adonan mascarphone.
  3. Buat dua atau tiga susun. Paling atas, hias dengan whipped krim, lalu ayakkan coklat bubuk.
  4. Bekukan dalam kulkas selama 4 jam.

Catatan:

Pastikan telur sudah kembali menjadi dingin sebelum mencampurkannya dengan whipped cream dan mascarpone. Suhu hangat akan membuat whipped cream mencair. Jika anda tidak keberatan telur mentah, maka telur tidak perlu ditim.

 

Read More →