Reportase Kursus: Mie Ayam, Bisnis sepanjang masa

Bila ada makanan  yang dirindukan tanpa jadwal ketat, seperti makan pagi, makan siang atau makan malam. Salah satu jawabannya pasti makan Mie Ayam. Karena mie ayam dianggap wajar dimakan kapan saja. Dimakan pagi hari, oke. Dimakan siang hari, oke. Dimakan malam hari juga tidak masalah. Bahkan sering dijadikan makanan selingan diantara makan pagi dan makan siang, juga diantara makan siang dan makan malam. Pokoknya tanpa schedule yang jelas. Makan mie ayam kapan saja tetap dirindukan.

Sayangnya berita dimedia sering mengabarkan seringnya terjadi kriminalisai pada produk makanan yang disukai rakyat semua umur dan semua kalangan ini. Hal ini menjadi alasan untuk siapa saja mengetahui proses produksi mie sampai jadi mie ayam. NCC (Natural Cooking Club) dengan semangat mengadakan kursus membuat mie populer ini. Dengan tagline kursus Mie Populer, materi dilengkapi dengan Mie Kangkung dan juga Soto Mie. Semua ini merupakan sajian populer yang sangat penting untuk diketahui.

Kelas dimulai dengan teori pengetahuan tentang mie. Mengolah mie biasa, mie istimewa termasuk juga mie hijau dan mie orange yang semua dibuat menggunakan bahan-bahan natural. Wortel digunakan untuk mendapatkan mie orang. Sawi hijau digunakan untuk mendapatkan mie hijau, dan lain-lain. Semua peserta sangat antusias mengikuti jalannya kelas dan ikut belajar langsung bekerja masing-masing.

Materi juga lengkap diajarkan membuat topping mie ayam, kuah mie kangkung yang sangat khas, dan juga soto mie lengkap dengan Risolnya.

Nah, jadi deh sajian mie ayam isimewa yang sangat enak. Sangat layak dijadikan menu bisnis anda sepanjang masa.

Gurih dan syedapnya sajian Mie Ayam, Mie Kangkung dan Soto Mie hingga tetes kuah terakhir sudah pasti karena peran Knorr Chicken Powder. (fb)

Kursus NCC didukung penuh oleh Blue Band Master www.ufs.com

Inilah para pemenang kuis Blue Band Master edisi Mei 2015,

Selamat kepada para pemenang.

pemenang kuis-crop-3

About the author  ⁄ NCC Indonesia

Comments are closed.